DTPHP Gelar Sosialisasi Sarpras Perkebunan Kelapa Sawit

DTPHP Gelar Sosialisasi Sarpras Perkebunan Kelapa Sawit

Bengkulutoday.com - Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Provinsi Bengkulu menggelar Sosialisasi Sarana dan Prasarana (Sapras) Perkebunan Kelapa Sawit tingkat provinsi di Wilo Hotel Bengkulu, Senin (5/6/2023).

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas TPHP Provinsi Bengkulu, Rosmala Dewi SP MSi menjelaskan, Sapras ini diberikan kepada petani yang kebun kelapa sawit mereka berumur 4 tahun lebih dengan tujuan untuk melaksanakan program startegi pemerintah dalam meningkatkan produksi dan kesejahteraan petani di sektor perkebunan kelapa sawit.

“Jadi, sarana dan prasarana nantinya diberikan dalam rangka peremajaan perkebunan kelapa sawit para petani,” kata Rosmala.

Pada tahun 2022, bantuan program peremajaan kebun kelapa sawit sebanyak 12.800 Ha, sedangkan di tahun 2023 ini bantuan program peremajaan sebanyak 6.500 Ha.

“Kita berharap di tahun 2024 mendatang program peremajaan perkebunan kelapa sawit meningkat lagi volumenya,” tuturnya.

Diketahui, sosialisasi Sapras Perkebunan kelapa sawit tingkat provinsi dilaksanakan selama 2 hari dengan diisi langsung oleh Dirjen Perkebunan Kementerian Pertanian Republik Indonesia, Ade Tri Sunar dan Badan Pertanahan Nasional, Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH) dan peserta dari kabupaten/kota. (Adv)