Manna — Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Manna melaksanakan kegiatan pembinaan kerohanian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) beragama Nasrani, Senin (10/11). Kegiatan tersebut berlangsung di Ruangan Pelayanan Tahanan Rutan Manna dan diikuti oleh satu orang WBP berinisial M.S.
Kegiatan ibadah kali ini dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting, diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Warga Binaan Pemasyarakatan (YPWBP) Cahaya Kasih. Pembina kerohanian Rutan Manna turut hadir mendampingi jalannya kegiatan dari awal hingga selesai.
Selama pelaksanaan, kegiatan berjalan tertib, aman, dan khidmat. WBP tampak antusias dan mengikuti rangkaian ibadah dengan penuh kesungguhan. Melalui kegiatan ini, Rutan Manna terus berupaya memberikan pembinaan kepribadian yang menumbuhkan nilai-nilai keimanan dan moralitas bagi warga binaan selama menjalani masa pidana.
Kepala Rutan Kelas IIB Manna, Muhamad Nur, menyampaikan bahwa pembinaan rohani merupakan salah satu upaya dalam menjaga keseimbangan spiritual dan emosional WBP. “Kegiatan ini menjadi bagian penting dari proses pembinaan kepribadian. Dengan keimanan yang kuat, diharapkan para warga binaan dapat memperbaiki diri dan menjadi pribadi yang lebih baik setelah selesai menjalani masa pidana,” ujarnya.
Kegiatan pembinaan kerohanian di Rutan Manna ini berjalan dengan aman dan lancar. Pihak Rutan berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan serupa secara berkelanjutan sebagai wujud nyata pelayanan pembinaan kepada warga binaan.