Warga Binaan Lapas di Kota Bengkulu Terima Materi Revolusi Mental

Ipda Nyarna Sampaikan Materi Revolusi Mental
Ipda Nyarna Sampaikan Materi Revolusi Mental

Bengkulutoday.com - Kerjasama dengan Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Kelas IIA Bentiring Kota Bengkulu, Jajaran Sat Binmas Polres Bengkulu hari ini Selasa (19/02/2019) menggelar kegiatan sambang dan penyuluhan terhadap warga binaan.

Pemasyarakatan Bengkulu didampingi oleh pejabat lapas serta diikuti oleh warga binaan yang beragama Islam.
Mengusung tema “Revolusi Mental Untuk Bangsa”, kegiatan penyuluhan yang berlangsung di Masjid An-Nur Lapas dilaksanakan oleh Ipda Nyarna, SE., dengan penyampaian himbauan tentang pendidikan karakter melalui peningkatan keimanan dan ketaqwaan serta menyadari kesalahan yang pernah diperbuat disertai tekad untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi kedepannya.

Setiap manusia mempunyai masa lalu, bisa baik atau buruk. Namun tidak akan menjadi penghambat apabila kita berniat untuk memperbaiki diri dalam meraih masa depan yang lebih baik tegas Ipda Nyarna mengakhiri penyuluhan yang ditutup dengan pelaksanaan tanya jawab seputar Kamtibmas dan Kepolisian. [**]

NID Old
8574