Tari Kreasi hingga Pencak Silat warnai Puncak HUT RI ke-78 Desa Lubuk Gilang, Seluma

Tari Kreasi hingga Pencak Silat warnai Puncak HUT RI ke-78 Desa Lubuk Gilang

Seluma, Bengkulutoday.com - Puncak peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 78 di Desa Lubuk Gilang, Kecamatan Air Periukan, Kabupaten Seluma berlangsung meriah. Ratusan masyarakat antusias mengikuti rangkaian acara yang diselenggarakan oleh karang taruna di lapangan bola volly desa. 

Beragam pentas seni ditampilkan dan membuat ratusan warga yang hadir di lokasi acara pada Selasa malam (21/8) ini, berdecak kagum. 

Malam puncak peringatan Kemerdekaan RI diawali dengan tari pedang, tari khas Kabupaten Seluma. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan ragam pentas kesenian. Mulai dari tari kreasi hingga perwakilan warga yang menyanyikan lagu Dusun Lamanku karya Bupati Seluma, Erwin Octavian. 

Selain itu, atraksi pencak silat dari perguruan Setia Hati Teratai yang memperagakan jurus tangan kosong, pisau, tongkat dan sambung tampil memukau warga. 

Plt Camat Air Periukan, Sofyan, menyatakan jika acara yang digelar sangat meriah. "Kalau saya ngak datang pasti kecewa masyarakatnya, karena yang hadir di acara ini sangat banyak dan semuanya antusias," ujarnya saat memberikan kata sambutan. 

Dalam sambutannya, ketua panitia Herman Siregar mengucapakan terimakasih atas dukungan dari pemerintahan desa, masyarakat dan para donatur sehingga rangkaian acaranya HUT RI berlangsung meriah. 

Ketua Karang Taruna Kabupaten Seluma, Samsul Aswajar yang juga menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Seluma mengapresiasi kinerja Karang Taruna Desa Lubuk Gilang. 

"Acaranya meriah luar biasa, lebih ramai dari event 'Ghindu Budaya' (pentas kesenian tingkat kabupaten yang digelar beberapa waktu lalu)," sampainya. 

Untuk itu, dirinya akan memberikan penghargaan kepada ketua karang taruna dan ketua panitia 17 Agustus Desa Lubuk Gilang yang dinilai berhasil membuat acara puncak peringatan HUT RI sangat meriah. 

Kemeriahan acara sangat terasa, dikarenakan ratusan warga berbondong-bondong hadir dan berkerumun di lokasi acara. Selain itu, hadir juga sejumlah anggota DPRD Kabupaten dan Provinsi Bengkulu. 

Selain pentas seni, kemegahan acara terlihat dari penataan panggung dan dukungan musik dari Samsul-Mega.