Harkamtibmas di Wilayah Hukum, Polsek KSKP Pulau Baai Patroli dan Monitoring Keberangkatan dan Kedatangan Kapal

Harkamtibmas di Wilayah Hukum, Polsek KSKP Pulau Baai Patroli dan Monitoring Keberangkatan dan Kedatangan Kapal

Bengkulu - Dalam rangka Harkamtibmas di Wilkum Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Pulau Baai Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, Unit Patroli melaksanakan Patroli dan monitoring keberangkatan dan kedatangan Kapal KMP Pulo Tello di dermaga ASDP Pulau Baai.

Beranggotakan Bripka Ivan F dan Brigpol Apriansyah melaksanakan monitoring dan menyambangi aktifitas diseputaran area / Kawasan Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu, Senin (21/08/23) sore.

Personel menghimbau kepada para penumpang Kapal Km.Pulo Tallo maupun pengguna jasa kapal yang akan berangkat menuju pulau Enggano agar tidak membawa barang/benda yang dapat membahayakan penumpang maupun kapal Km Pulo Tello didalam perjalanan menuju Pulau Enggano.

"Patroli KRYD Polsek KSKP Pulau Bai adalah tindakan preventif dan pencegahan gangguan Kamtibmas di kawasan Pelabuhan Pulau Baai dan penumpang dapat mengutamakan keselamatan," ungkap Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H., M.H., melalui Kapolsek KSKP Pulau Baai Iptu Malik Hevri, S.H.