Bhabinkamtibmas Polsek Muara Bangkahulu Monitoring Kegiatan Reses Anggota DPRD Kota Bengkulu

Bhabinkamtibmas Polsek Muara Bangkahulu Monitoring Kegiatan Reses Anggota DPRD Kota Bengkulu

Bengkulu, Bengkulutoday.com - Kegiatan Reses Anggota DPRD Kota Bengkulu tahun 2024 Sutardi. S.H., dari Partai Golkar dapil 1 wilayah Kecamatan Muara Bangkahulu, Teluk Segara dan Sungai Serut Kota Bengkulu, diselenggarakan di Jalan Semarak raya RT 17 RW 03 Kelurahan Bentiring Permai Kecamatan Muara Bangkahulu, Minggu (24/03/2024).

Giat Reses dilaksanakan sebagai agenda kegiatan anggota Legislatif dalam upaya menggali aspirasi konstituen untuk diaspirasikan dalam program kerja Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Pihak Legislatif DPRD Provinsi Bengkulu dalam Progres Pembangunan yang terarah dan berkesinambungan.

Dalam kesempatan pertama DDS Bhabinkamtibmas Polsek Muara Bangkahulu Polresta Bengkulu Polda Bengkulu  menyampaikan pesan kamtibmas kepada Tokoh masyarakat dan tamu undangan agar tertif dalam menyampaikan aspirasi serta saran pendapatnya.

Bhabinkamtibmas mengingatkan agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan di sekitar lingkungan kepada Tokoh masyarakat dan warga serta berperan aktif menciptakan kamtibmas yang kondusif.

Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, S.I.K., melalui Kapolsek Muara Bangkahulu AKP Noviaska, S.H., M.H., menyampaikan melalui kegiatan Monitoring masa Reses anggota DPRD Kota untuk mengantisipasi gangguan yang dikhawatirkan terjadi pada saat pelaksanaan acara, dihimbau kepada warga yang datang agar tertib dan tidak melakukan hal yang dapat memancing keributan, kegiatan berjalan lancar dan kondusif serta berakhir hingga pukul 10.30 Wib,” pungkas AKP Noviaska, S.H., M.H.