Dinsos Selesaikan Pembagian KKS

Kepala Bidang Fakir Miskin Dinas Sosial Rabiadi

Bengkulutoday.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Mukomuko melalui Dinas Sosial (Dinsos) akan melakukan pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Oktober dan November dirapel pada bulan Desember mendatang. Hal ini dikarenakan pihak dinsos sedang melakukan proses penyaluran Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang mengejar target penyelesaian pembagiannya pada bulan November. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Fakir Miskin Dinas Sosial Mukomuko, Rabiadi.

“Jadi saat kita sedang dalam tahap pembagian KKS kepada masyarakat, karena sesuatu jadwalnya sudah harus selesai dibagikan pada bulan November,” terangnya.

Tak hanya itu, Rabiadi juga menjelaskan, untuk pembagian KKS ini sudah tersampaikan kepada masyarakat sebanyak 3600 lebih dan masih akan dibagikan lagi untuk Kecamatan Ipuh, Kecamatan Sungai Rumbai. Sehingga kartu tersebut bisa segera diaktifkan digunakan oleh masyarakat sesuatu dengan fungsinya.

“Untuk sementara waktu ini kita sudah bagikan sebanyak 3600 lebih KKS kepada masyarakat, untuk sisanya akan menyusul. Karena kartu tersebut bisa diaktifkan ketika sudah kita bagikan kepada pemilik KKS itu sendiri,” ucapnya.

Ditambahkannya, pihaknya baru bisa memberikan laporan kepada pihak bank mandiri untuk input data jumlah penerima KKS ditahun 2020 agar tidak bolak-balik terjadi perubahan data. 

sumber: Media Center Mukomuko