Silahturahmi ke Lombok Post, Wawako Kenalkan Program Kota Bengkulu

foto bersama

Bengkulutoday.com -  Wakil Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi melakukan kunjungan ke media Lombok Post guna bersilaturahmi dengan rekan-rekan di media tersebut. Pertemuan dilakukan di aula kantor media Lombok Post, Rabu (4/3/2020) malam.

Kedatangan Wakil Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi disambut langsung oleh Pemimpin Redaksi Lombok Post Jony Mardhinata, General Manager (GM) Lombok Post Haliludin, Koordinator Liputan Lombok Post Hidayatul Wathoni dan Redaktur Lombok Post Kusmayadi.

Dalam kunjungan ini Dedy Wahyudi mengatakan kunjungan ini sebagai salah satu bentuk silaturahmi kepada rekan-rekan media di Lombok Post.

“Media sebagai pencerah dan tetap dibutuhkan oleh masyarakat sebagai media informasi yang akurat,” sampainya.

Ia menilai media memiliki peran penting dalam menyebarluaskan informasi yang bersifat pembangunan. Pemberitaan yang lengkap dan komperhensif dianggap sebagai salah satu senjata utama untuk memajukan suatu daerah..

Selain bersilaturahmi Dedy Wahyudi juga mengenalkan berbagai program Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu seperti Gerakan Peduli Yatim (GPY), Gerakan Peduli Siswa (GPS) dan masih banyak program yg dikenalkannya.

Sementara itu, Pemimpin Redaksi Lombok Post Jony Mardhinata dan rekan-rekan media Lombok Post sangat mengapresiasi dengan program yang ada di kota Bengkulu dan berharap program yang ada di kota Bengkulu bisa di adopsi juga oleh Pemerintah Lombok.

“Semoga program yang bersifat baik dan memajukan suatu daerah bisa di implementasikan juga dengan Pemerintah Lombok,” ujarnya.

Ia menyampaikan, keterlibatan media memang bisa membantu dalam membingkai isu-isu yang berkembang, yang berkaitan erat dengan kepentingan warga masyarakat.

“Maka dari itu, Era sekarang informasi sudah sangat terbuka dan informasi harus lebih tersaji dengan cepat dan transparan sebagai media penghubung antara Pemerintah dan masyarakat,” Pungkasnya.(Adv)