Peduli Kesehatan, Bank Bengkulu Fogging 200 Titik Cegah DBD

Bank Bengkulu Fogging 200 Titik Cegah DBD
Bank Bengkulu Fogging 200 Titik Cegah DBD

Kota Bengkulu, Bengkulutoday.com - Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan, Bank Bengkulu berpartisipasi dalam menekan merebaknya wabah Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Bengkulu. Dalam hal ini, Bank Bengkulu menggelar kegiatan fogging atau pengasapan gratis yang rencananya akan digelar hingga di 200 titik dalam Kota Bengkulu. Kegiatan ini bekerjasama dengan Dinas Kesehatan.

Pemimpin Divisi Perencanaan dan Pengembangan Bank Bengkulu Suardi Salam, SE, MM mengatakan kegiatan fogging sendiri telah dimulai pada akhir Maret lalu. Hasilnya kata Suardi sudah berhasil di fogging sekitar 50 titik pemukiman di Kota Bengkulu.

"InsyAllah sebelum kegiatan ini berakhir pada Mei 2016 nanti sebanyak 200 titik rencananya seluruhnya berhasil difogging," ungkap Suardi, Jumat (29/04/2016).

Sumber dana kegiatan fogging ini, kata Suardi, diambil dari program Coorporate Social Responsibility (CSR) Bank Bengkulu untuk  sektor kesehatan sebesar Rp 300 juta, dan ini wujud dari kepedulian Bank Bengkulu kepada kesehatan masyarakat di Kota Bengkulu.

Sementara itu sektor lain yang turut diperhatikan Bank Bengkulu  yakni bidang pendidikan. Dengan memberikan beasiswa pendidikan bagi pelajar dan mahasiswa mulai dari Tingkat Sekolah Dasar (SD), hingga ke tingkat Perguruan Tinggi (PT) se-Provinsi Bengkulu.

Khusus tahun ini telah disiapkan dana mencapai Rp 1,7 miliar yang segera akan dibagikan kepada 1,510 siswa berprestasi dan dari golongan tidak mampu, yang ada di kota/kabupaten se-Provinsi Bengkulu.

Angka ini telah mengalami peningkatan dibanding tahun 2015 baik dari segi nominal yang dibagi dan dari segi jumlah penerima. Diketahui kata Suardi pada tahun 2015 lalu, Bank Bengkulu berhasil menyalurkan dana CSR untuk  beasiswa pendidikan sebesar Rp 1,5 miliar dan berhasil diterima mencapai 1362 pelajar baik tingkat Sekolah Dasar (SD) maupun tingkat Perguruan Tinggi se-Provinsi Bengkulu.

"Nah, untuk tahun 2016 sebentar lagi akan kita salurkan pada kisaran Bulan Mei mendatang kini sedang dipersiapkan untuk  penyalurannya,” pungkasnya. (Adv/JK)

NID Old
1364