Kreativitas Forum Anak Daerah Bengkulu Utara dalam Mewujudkan Kabupaten Layak Anak

DPPA Bengkulu Utara
DPPA Bengkulu Utara

Bengkulutoday.com - Berbagai kreasi menarik persembahan kreativitas forum anak Daerah Bengkulu Utara ditampilkan dalam acara kreatifitas forum anak daerah Bengkulu Utara dalam mewujudkan kota layak anak dilakasanakan oleh DPPA Bengkulu Utara di Gedung Balai Ratu Samban, Senin (17/12/2018).

Supadi Kepala Dinas DPPA dalam kata sambutannya menyampaikan bahwa sejak tahun 2017 telah banyak mengirimkan forum anak untuk  mengikuti perlombaan anak nasional di Pekan Baru Riau dan Surabaya, forum anak ini telah terbentuk sejak 13 September 2018 yang dikukuhkan oleh camat Arga Makmur.

“Harapan kedepan dibentuk di Kecamatan lain bahkan di tingkat desa dan kecamatan yang Secara bertahap dapat diberdayakan mnjadi media bagi mereka untuk mengembagkan kreatifitasnya dan semoga dapat mengantarkan kota kita terus menjadi kota layak anak,” jelanya.

Dahelia Saputri selaku ketua forum anak Bengkulu Utara yang menyampaikan harapannya kepada pemerintah Daerah untuk melibatkan forum anak di kegiatan pemerintahan dan berharap dapat mendukung Forum anak ini dalam bentuk moril maupun materil.

“Dengan melibatkan anak anak yang dapat menyalurkan serta mengekspresikan kreatifitas anak daerah karena ini merupakan wadah aspirasi dan keinginan apa yang ingin kami sampaikan dan tentu harus adanya support dari segala pihak terkhusus pemerintah dalam mensupport fasilitas di kegiatan kami,” Sampainya.

Hal ini disambut Baik oleh Haryadi Sekretaris Daerah Bengkulu Utara yang menyampaikan bahwa sangat mengapresiasi atas hadirnya forum anak yang luar biasa dan Siap mendukung penuh forum anak ini dan memenuhi kebutuhan yang diperlukan melalui instansi terkait.

“Kami Bangga, kami senang, kami sebagai orang tua tentu sayang kepada  anak-anak kami dan kami Siap untuk membantu forum ini melalui instansi terkait untuk menyiapkan prasarana kebutuhan yang diperlukan,” Jelasnya.

Acara yang dihiasi oleh persembahan Kreatifitas Forum anak diantaranya Persembahan lagu, Tari Enggano, Cup Song, Musikalisasi, Tari Tiko di bentang,serta Tari Kreasi oleh Anak- anak sekolah termasuk SLB. Acara ini dihadiri pula oleh segenap perwakilan OPD, para kepala sekolah Bengkulu Utara. [Rls]

NID Old
7679