Kapolres Benteng Pimpin Apel Operasi Zebra Nala Tahun 2023

Kapolres Benteng Pimpin Apel Operasi Zebra Nala Tahun 2023


Mukomuko Bengkulutoday.com,- Polres Bengkulu Tengah Polda Bengkulu, menggelar Upacara Apel Gelar Pasukan ‘Operasi Zebra Nala’ Tahun 2023 di Halaman Mapolres Bengkulu Tengah, Senin (4/8/2023).

Upacara dipimpin langsung Kapolres Bengkulu Tengah, AKBP Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.I.K. 

Sedi Wahyudi, dalam sambutannya mengatakan, Operasi Zebra Nala 2023 akan dilaksanakan selama 14 hari mulai dari tanggal 4 September sampai dengan 17 September 2023. 

Operasi Zebra Nala tahun 2023 ini, merupakan operasi kepolisian dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcar Lantas Jelang Penggelaran Operasi Mantap Brata 2023-2024.

"Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Nala 2023 digelar untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel Polres Benteng dan sarana prasarana pendukung lainnya," ucap Kapolres dalam sambutannya. 

Kapolres Benteng mengatakan, Operasi Zebra Nala 2023 kali ini lebih mengedepankan kegiatan edukatif, persuasif, humanis dan didukung dengan  sistim penegakan hukum dengan penilangan secara elektronik dan tilang manual serta teguran simpati kepada pengendara.

Adapun sasaran Operasi Zebra Nala tahun 2023 menurut Kapolres Benteg adalah meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas baik sebelum maupun pasca operasi.

Lanjut Kapolres Benteng, adapun teguran pada tujuh prioritas pelanggaran Operasi Zebra Nala kali ini diantaranya, pengemudi atau pengendara Ranmor yang menggunakan ponsel saat berkendara, pengemudi atau pengendara Ranmor yang masih dibawah umur. Pengemudi atau pengendara Ranmor yang tidak menggunakan helm / Safety Belt, pengemudi atau pengendara Ranmor yang dalam pengaruh atau mengkonsumsi alkohol, pengemudi atau pengendara Ranmor yang melawan arus dan melebihi kecepatan, pengemudi atau pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari dua orang, serta pengemudi atau pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI.

"Mari sama sama kita sampaikan kepada keluarga, sanak saudara kita untuk selalu mematuhi peraturan dan rambu rambu lalu lintas, ingatkan mereka akan bahaya jika melanggar aturan dan rambu lalu lintas. Pastikan kita yang hadir saat ini sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas," Pesan Kapolres Benteng AKBP Dedi Wahyudi, S.Sos, S.I.K., M.H., M.I.K. 

Dalam kesempatan itu, tampak hadir Para PJU Polres Bengkulu Tengah, Sekdis PUPR Kab. Bengkulu Tengah, Dinas Kesehatan Kabupten Bemgkulu Tengah, Dinas Perhubungan Kab. Bengkulu Tengah dan Danramil Taba Penanjung Kabupaten Bengkulu Tengah.