Banjir Jalan Lintas Provinsi Di Kepahiang, Timbulkan Kemacetan Hingga 5 KM

Banjir Jalan Lintas Provinsi Di Kepahiang, Timbulkan Kemacetan Hingga 5 KM

 

Kepahiang, Betvnews  - Hujan lebat mengguyur kabupaten Kepahiang sejak Senin sore hingga menjelang malam. Jalan antar Provinsi di wilayah kabupaten Kepahiang alami banjir akibat luapan air hujan.

Seperti di jembatan konak kecamatan Kepahiang, diduga akibat irigasi tersumbat, jalan lintas Kepahiang-Pagar Alam. Membuat air hujan dari arah imigrasi permu meluap hingga kejalan dan membuat jembatan konak terendam hinga lutut orang dewasa dan membuat kemacetan hingga 5 Km.

Kapolsek kepahiang Iptu. Reka Geofany menuturkan, akibat banjil di jembatan konak yang terjadi pada senin sore sejak pukul 16.00 Wib. Arus lalulintas dari kedua sisi terpaksa dilakukan buka tutup, lantaran banjir tersebut membuat kemacetan hingga 5 km.

"Banjir mulai jam 4 tadi sosre akibat hujan lebat yang mengguyur kabupaten Kepahiang. Dimana untuk mengurai kemacetan arus lalulintas terpaksa, kita lakukan buka tutup." Ungkap Kapolsek Kepahiang Iptu. Reka Geofany, Senin 8 April 2024

Sementara dari pantawan tim Betvnews, hingga berita ini ditayangkan. Banjir dan kemacetan ruas jalan lintas Kepahiang-Pagar masih terjadi.

"Kita menghimbau, kepada pengendara yang mana jalan lintas Kepahiang-Pagar mulai ramai dilalui pemudik. Untuk dapat berhati-hati dan tetap waspada." Himbaunya