Waspada! Penahan Tebing Kedurang-Bunga Mas Ambruk

Petugas memasang police line

Bengkulu Selatan, Bengkulutoday.com - Akibat curah hujan tinggi, Jumat (6/12/2019) sekitar pukul 17.30 WIB, penahan tebing jembatan penghubung antara Kecamatan Bunga Mas dengan Kecamatan Kedurang amruk.

Kapolsek Kedurang Ipda Kusyadi, SH, M.Si Saat dikonfirmasi membenarkan bahwa pembatas jalan dan bahu jalan jembatan kedurang amblas akibat debit air yang tinggi dan mengakibatkan terusan tanah.

"Iya benar penahan tebing pembatas jembatan kedurang amruk akibat debit air yang tinggi dan longsor kedalaman sekitar 4 meter dan lebar 3 meter, " ujar Ipda Kusyadi.

Sambung Kusyadi, sekarang sudah dilakukan pemasangan police line oleh anggota Polsek Kedurang agar tidak membahayakan pengguna jalan yang melintas di jembatan tersebut.

"Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa sebab lokasi terjadinya berada cukup jauh dari pemukiman warga," jelas Kapolsek.

Ditambahkan Kapolsek, untuk pengguna jalan lintas tersebut agar berhati-hati dalam melewati jembatan tersebut agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. (fong)