Tugu Prasasti TMMD 114 Sudah Capai Target 100 Persen

Tugu Prasasti TMMD 114 Sudah Capai Target 100 Persen

Bengkulutoday.com - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-114 TA.2022 Kodim 0423/BU. Anggota Satgas TMMD bersama warga Desa telah menyelesaikan tugu prasasti TMMD Reguler Ke-114 sudah mencapai 100% di Desa Suka Mulya, Kecamatan GiriMulya, Kabupaten Bengkulu Utara. Sabtu (20/08/2022).

Mendekati acara penutupan, anggota Satgas TMMD Sertu Surwanto setelah selesai  melakukan pengecatan Tugu Prasasti TMMD Reguler 114 TA.2022 ia merampungkan dengan memasang tiang di sekeliling tugu TMMD.


Sertu Surwanto menjelaskan, selesainya pelaksanaan pengecatan Tugu Prasasti dan pemasangan tiang itu sendiri juga sebagai penanda bahwa pembangunan sasaran fisik sudah selesai mencapai 100% di Desa Suka Mulya Kecamatan Giri Mulya Kabupaten Bengkulu Utara.


”Tugu Prasasti ini dibuat bertujuan agar warga masyarakat Desa Suka Mulya ini dapat mengingat bahwa Kodim 0423/BU pernah melaksanakan program TMMD di Desanya” kata Sertu Surwanto.