Tingkatkan Ketakwaan, Pemkab Benteng Peringati Maulid Nabi 1440 H

Maulid Nabi Kabupaten Benteng
Maulid Nabi Kabupaten Benteng

Benteng, Bengkulutoday.com - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), melalui Bagian Kesejateraan Rakyat (Kesra), Senin (19/11/18) menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1449 H/2018 M.

Bertempat di aula rapat Kantor Bupati, Desa Ujung Karang, kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Dharma Wanita dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Benteng, serta Ketua BMA.

Kabag Kesra Setda Benteng, Sri Widodo mengatakan, adapun tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai bentuk untuk meningkatkan kedisiplinan, keimanan serta ketakwaan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada.

“Mudah – mudahan dengan digelarnya maulid nabi ini, ketakwaan dan kedisplinan para ASN akan kian meningkat, dan membawa kabupaten ini menjadi semakin baik,” ujar Widodo.

Sementara itu, selaku pembuka acara Bupati Bengkulu Tengah Ferry Ramli, mengungkapkan, maulid Nabi ini merupakan momentum untuk meningkatkan nilai-nilai islami bagi seluruh ASN di Benteng.

“Maulid nabi ini menjadi wadah bagi kita untuk bersilaturahim, dan melalui peringatan ini kita wajib saling menghormati antar umat beragama, hindari konflik dan unsur sara yang dapat memecahkan kerukunan umat beragama,” tegas Bupati.

Adapun sebagai tauladan dalam kegiatan tersebut, Bupati Bengkulu Tengah secara langsung mendatangkan Ustad Uyun untuk memberikan tausiah sekaligus pencerahan kepada seluruh tamu undangan yang hadir. [Rls]

NID Old
7158