Stanley : Masa Depan Jurnalisme Ada pada Media Online

Ketua Dewan Pers Yosep Adi Prasetyo
Ketua Dewan Pers Yosep Adi Prasetyo

Bengkulutoday.com - Yosep Adi Prasetyo atau yang biasa disapa Stanley menceritakan analisisnya terkait perkembangan dunia pers di masa depan. Yosep memberikan gambaran bahwa masa depan dunia jurnalisme itu ada pada media online. Sebab telah terjadi migrasi dari cetak ke online. Begitu juga pembacanya.

Namun ia menyayangkan saat ini media online yang berkembang pesat tidak dibarengi dengan profesionalitas pemberitaan. Masih banyak media online yang berkembang tanpa wartawan dan mengabaikan profesionalitas jurnalisme. Dampaknya adalah kepercayaan masyarakat. "Buat publik percaya pada media online, sehingga masyarakat percaya untuk memasang iklan di media online," kata Yosep saat memberikan materi pada Rapat Kerja Nasional III SMSI di Hotel Sari Pasifik, Jakarta, Kamis (26/7/2018). 

Yosep memperkirakan di masa depan nanti masyarakat tidak akan sempat lagi melihat ratusan kanal berita, namun masyarakat akan membaca berita sesuai kebutuhannya. "Orang akan memilih pada kanal tertentu, spesesifik," ungkapnya.

Rapat Kerja Nasional ke III Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) dihadiri pengurus SMSI dari 31 provinsi se Indonesia. Selain membahas program kerja kedepan, Rakernas juga melaunching program SMSI pusat yakni News Room yang diberi nama "Cyber Indonesian Network" atau disingkat SIN. [Br]

NID Old
5336