Stabilkan Harga Pangan, Pemda Kaur Buka Bazar Sembako Murah

Bazar murah selama Ramadhan yang digelar Gerakan Stabilisasi Pangan (GSP) Pemda Kaur
Bazar murah selama Ramadhan yang digelar Gerakan Stabilisasi Pangan (GSP) Pemda Kaur

Kaur, Bengkulutoday.com - Menjaga stabilitas harga sembako selama bulan Ramadhan 1438 Hijriah tahun ini, Pemerintah Kabupaten Kaur melakukan program Gerakan Stabilisasi Pangan (GSP). GSP dipusatkan di Desa Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara dengan menjual sejumlah bahan pokok dengan harga terjangkau, diantaranya beras premium, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu, bawang putih dan bawang merah. 

GSP merupakan bentuk kepedulian Pemda Kaur untuk menghalau para spekulan yang biasanya menaikkan harga sembako diluar batas kewajaran saat bulan Ramadhan dan menjelang Idul Fitri."Menjaga stabilitas harga pangan, agar masyarakat dapat membeli bahan pokok dengan harga murah," kata Ratna Sari,SE, Kabag Ekonomi Pemda Kaur, Senin (29/5/2017).

Sejumlah komoditas yang dijual selama GSP, antara lain bawang putih dengan harga Rp 41.000/kg, beras premium dijual Rp 9.850/kg, minyak goreng dijual dengan harga Rp 11.100/liter, gula pasir Rp 11.000/kg dan bawang merah Rp 21.000/kg. Lebih lanjut, GSP akan membuka bazar tetap di lapangan Merdeka Bintuhan dan bazar keliling setiap hari ke seluruh kecamatan di Kabupaten Kaur, demikian Ratna.

(Hz)

NID Old
2555