Semangat, Anggota Polsek di Pulau Terluar Awali Hari Dengan Apel Pagi

Wakapolsek Bengkulu Utara IPDA J Situmorang Saat Menjadi Pemimpin Upacara

Bengkulutoday.com - Siap menjalankan berbagai kegiatan sebagai bagian dari dinas kepolisian di salah satu pulau terluar Provinsi Bengkulu, Anggota Polsek Enggano Polres Bengkulu Utara, Polda Bengkulu pagi hari ini Rabu (13/11/19) tetap semangat mengawali hari dengan mengikuti apel pagi yang di pimpin oleh Wakapolsek IPDA J Situmorang.

Dikonfirmasi melalui aplikasi pesan singkat whatsapp, Kapolres Bengkulu Utara AKBP Arifaldi Warganegara SH, S.IK, MM, melalui Kasubbag Humas IPDA Novriyanti, S, menerangkan kegiatan apel pagi tadi diikuti oleh 14 orang anggota.

Polsek Enggano saat ini terdiri dari 18 orang anggota dan dipimpin oleh Kapolsek IPTU Subagio yang hari ini sedang melaksanakan kegiatan dinas di Polres Bengkulu Utara bersama dengan tiga orang anggota.

Alhamdulilah berbagai kegiatan pelayanan kepolisian di salah satu pulau terluar ini dapat berjalan lancar dan didukung juga oleh sinergitas yang baik bersama dengan Koramil Enggano dan juga pemerintah kecamatan pungkasnya. (Sumber: Tribratanews.com)