Rektor IAIN Bengkulu Mentoring Mahasiswa KKN 2019 di Bengkulu Selatan

foto bersama

Bengkulutoday.com - Dalam rangka monitoring dan evaluasi program kerja mahasiswa, Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bengkulu,  Prof Dr H  Sirajuddin M. M.Ag MH beserta dan rombongan mengadakan kunjungan di beberapa lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa (IAIN) Bengkulu Angkatan VII di Kabupaten Bengkulu Selatan, monitoring tersebut berlangsung selama 2 hari pada tanggal 3 - 4 Agustus 2019, Rabu (07/08/2019).

Kunjungan yang dilakukan bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) (IAIN) Bengkulu serta dihadiri oleh Wakil Rektor (Warek) III serta Kabag Humas, dan Ketua Panitia (KKN), Kegiatan ini dilakukan pada beberapa lokasi diantaranya Kecamatan Pino, Kecamatan Manna, Kecamatan Kedurang, dan Kecamatan Seginim.

Rombongan yang melakukan kunjungan disambut hangat oleh para mahasiswa KKN.  

"Dalam rangka kunjungan tersebut Prof Dr H  Sirajuddin M. M.Ag MH Rektor (IAIN) Bengkulu memberikan masukan dan arahan, serta memberikan motivasi kepada mahasiswa, jika kegiatan yang dilakukan mahasiswa termasuk pelaksanaan KKN dan Program Kerja yang dilakukan mahasiswa bukan hanya memberikan keuntungan bagi mahasiswa tetapi untuk menambah pengalaman dan dapat memberikan hal yang bermanfaat bagi masyarakat setempat," ungkapnya.

"Alhamdulillah sampai saat ini mahasiswa IAIN Bengkulu dalam menjalankan KKN telah berjalan dengan lancar. Selain itu mahasiswa kita juga dapat berbaur bersama masyarakat serta jadikan ini sebagai pengalaman dalam bermasyarakat”, terang Rektor saat meninjau mahasiswa KKN di Bengkulu Selatan.

Rektor juga berpesan kepada seluruh mahasiswa IAIN Bengkulu yang menjalankan KKN untuk selalu menjaga almamater, menjaga nama baik kampus serta dapat membantu masyarakat terkhusus dalam program inti KKN IAIN Bengkulu yakni memakmurkan masjid di lokasi KKN.(Wln/Adv)