Puluhan Hektar Lahan Pulau Enggano Hangus Terbakar

Nampak lahan dan hutan terbakar

Bengkulu Utara, Bengkulutoday.com - Dalam sepekan terakhir puluhan hektar lahan di Pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu, ludes terbakar. Kobaran api membakar perkebunan warga dan hutan di wilayah setempat. 

Dari keterangan yang dirangkum, titik api ditemukan di wilayah Desa Malakoni, kawasan Trans Malakoni dan Desa Banjarsari yang hanya berjarak 2 kilometer dari Bandar Udara Pulau Enggano.

Dibantu warga setempat, petugas dari Koramil, TNI Angkatan Laut dan Kepolisian harus berjibaku menjinakkan api hingga malam hari. Dengan alat seadanya, petugas membuat sejumlah sekat agar api tidak menjalar.

"35 hektar dalam sepekan saat ini. Api sudah mulai padam, ada gerimis meski sebentar tadi," kata Redy Heloman, Ketua Forum Kepala Desa Kecamatan Pulau Enggano, Rabu (21/8/2019).

Sementara itu, aparat Kepolisian Sektor Enggano mengamankan warga masing-masing, SI dan AK. Keduanya tengah menjalani pemeriksaan petugas atas peristiwa kebakaran yang terjadi.

Dari pengakuan tersangka, kebakaran berawal saat keduanya tengah membakar dahan kering diseputar kebun miliknya. Kencangnya angin, api dengan cepat menjalar tak dapat dikendalikan.

"Telah diamankan terkait kebakaran di Enggano. Iya dua orang, saat ini masih menjalani pemeriksaan," ungkap Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Ariefaldi Warganegara.

Keduanya terancam pasal berlapis dengan Undang-Undang Kehutanan, Lingkungan Hidup dan Undang-Undang Perkebunan, dengan ancaman 12 Tahun penjara.

Baca: Kebakaran Lagi di Pulau Enggano

Baca: Kebakaran di Pulau Enggano

(Ism)