Peringatan Hari Pramuka ke-58 di Seluma

Peringatan Hari Pramuka ke-58 di Seluma

Seluma, Bengkulutoday.com – Wakil Bupati Seluma Drs. Suparto, M. Si yang juga sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Seluma bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam rangka memperingati Hari Pramuka Ke - 58 Tahun 2019 yang dilaksanakan di Kantor Bupati Seluma, Rabu (14/08/2019) pagi.

Peserta Upacara terdiri dari barisan Kwartir Daerah, Kwartir Cabang, Kwartir Ranting Kabupaten Seluma, Pejabat Eselon II dan III di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma, siswa/siswi SD, SMP dan SMA se-Kabupaten Seluma dan undangan lainnya, sedangkan komandan upacara adalah Hozi Saputra siswa dari SMK Negeri II Seluma.

Wakil Bupati Seluma Drs. Suparto, M. SI membacakan sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso antara lain menyampaikan tema Hari Pramuka Ke - 58 Tahun 2019 ini adalah "Bersama Segenap Bangsa, Gerakan Pramuka Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI". Tema ini sebagai keprihatinan atas banyaknya permasalahan yang mengancam keutuhan dan keberlangsungan Negara dan Bangsa Indonesia.

Kegiatan Gerakan Pramuka merupakan bagian dari sistem Pendidikan Nasional, sehingga penyelarasannya dengan jenjang pendidikan formal dan pendidikan non formal lainnya sangat penting.

Setelah upacara selesai, dilaksanakan pemberian penghargaan Panca Warsa kepada 13 orang yang peduli dan aktif dalam kegiatan pramuka di Kabupaten Seluma, sesuai Surat Keputusan Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Bengkulu Nomor : 012 Tahun 2019 tentang Penerimaan Tanda Penghargaan Pramuka.

Selanjutnya penampilan atraksi dari Gudep Penggalang MTs Negeri 02 Seluma dan atraksi Tari Komando persembahan dari Gudep Penggalang SMP Negeri 38 Seluma. (EM/HS)

(MC Kabupaten Seluma/Kominfo Seluma)