Penyusunan RKPD 2022, Asisten II Elyandes Hadiri Musrenbang Rejang Lebong

Asisten II Elyandes Hadiri Musrenbang Rejang Lebong

Bengkulutoday.com - Bupati Bengkulu Tengah melalui Asisten II Elyandes Kori SE M.Si hadiri kegiatan Musrenbang Tingkat Kabupaten Rejang Lebong dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2022 di Hotel Golden Rich 88 Curup Rabu (24/03/2021).

Kegiatan Musrenbang di buka langsung oleh Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi MM. Musrenbang Kabupaten Rejang Lebong pada tahun 2021 ini mengangkat tema “Pemulihan Ekonomi Melalui Peningkatan Sumber Daya Manusia berdaya Saing” .

Dalam Sambutannya Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi MM menyampaikan bahwa pelaksanaan Musrenbang tahun ini pada hakekatnya merupakan bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Rejang Lebong tahun 2021-2026 yang pada saat ini sedang dalam proses penyusunan.

“Pembangunan daerah harus berkesinambungan dari tahun berikutnya sehingga hasilnya memberi manfaat bagi kesejahteraan masyarakat, oleh karena itu beberapa program/kegiatan perioritas pemerintah harus segera direalisasikan, untuk mewujudkan visi Kabupaten Rejang Lebong bercahaya untuk semua,” jelasnya.

Turut hadir pada Musrenbang Tingkat Kabupaten Rejang Lebong dari Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah Kepala Bappeda Nirzarwan SH MH.

Media Center Bengkulu Tengah