Pasien 01 Dinyatakan Sembuh, Kepahiang Nihil Kasus Positif Covid

Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid Kepahiang Tajri Fauzan

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Kepahiang Rabu (1/7) merilis berdasarkan hasil evaluasi Swab, pasien 01 warga Desa Tebat Monok dinyatakan negatif  dan sembuh dari Covid-19. Hal ini disampaikan juru bicara penanganan covid-19 Kepahiang H. Tajri Fauzan, kesembuhan pasien tersebut disampaikannya berdasarkan hasil swab.

Selain hasil negatif evaluasi Swab pasien 01, tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 juga merilis hasil swab PDP Covid-19 yang meninggal beberapa waktu lalu juga dinyatakan negatif covid-19, meski sebelumnya dinyatakan reaktif rapid test.

"Pasien 01 dinyatakan sembuh dari covid, ini dinyatakan berdasarkan hasil swab negatif. Secara keseluruhan pasien positif di Kabupaten Kepahiang sudah dinyatakan sembuh, sementara pasien 05 meninggal dunia dan dimakamkan sesuai protokol covid," jelas Tajri.

Sembuhnya pasien 01 tersebut dijelaskan Tajri, artinya saat ini Kabupaten Kepahiang nihil dari kasus positif Covid.

 

Pewarta : Mulyan