Pantai Wisata Teluk Bakung Ditutup Selama Pandemi

Penutupan Pantai Teluk Bakung

Bengkulutoday.com - Mulai tanggal 24 April 2020, Pantai Wisata Teluk Bakun di Desa Teluk Bakung Kecamatan Pondok Suguh Mukomuko, resmi ditutup untuk umum. Hal ini mengingat penyebaran Covid-19 di wilayah Pesisir Selatan sudah masuk zona merah.

Menurut Plt Kades, Iswahyudi mengatakan, mengingat juga akan masuknya bulan Ramadhan ini kegiatan di Pantai Teluk Bakung terus ramai dikunjungi masyarakat sekitar dan luar Mukomuko.

"Apalagi bayaknya pengunjung dari luar desa oleh kalangan remaja yang berpasangan, ditakutkan akan berbuat yang tidak diinginkan," paparnya.

Penutupan ini dilakukan sementara hingga turun surat edaran pemerintah terhadap penanggulangan penyebaran Covid-19 bahwa pandemi telah usai.

Dalam kegiatan penutupan tersebut yang juga sekaligus pembentukan satuan tugas relawan Covi-19 sekaligus posko penjagaan, dihadiri dari unsur Babinsa Sirtu Harsono dan dari unsur kecamatan yang dihadiri Amri dan pendamping desa yang dihadiri Entang Rohian dan Unsur BPD setempat.