Orientasi Pengurus Pastoral Paroki Sarana Tingkatkan Semangat Kebangsaan

Orientasi Pengurus Dewan Pastoral Paroki

Bengkulutoday.com - Pembukaannya Orientasi Pengurus Dewan Pastoral Paroki mengajak Dewan Pastoral Paroki untuk bersama-sama menumbuhkan jiwa patriotik, dan mempertebal rasa cinta tanah air. 

“Seiring dengan kemajuan zaman yang serba digital seperti yang kita rasakan saat ini, marilah kita  menyikapinya dengan meningkatkan semangat kebangsaan dan kesetiakawanan sosial, kesadaran pada sejarah bangsa dan menghargai jasa para pahlawan, beorientasi masa depan dengan mewujudkan bangsa Indonesia yang gemilang di percaturan dunia” ujar  Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Yasaroh, M.HI mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Senin (29/10/19), di Hotel Amaris, Bengkulu.

Yasaroh juga mengingatkan kepada seluruh peserta orientasi untuk senantiasa mengikuti kegiatan dengan seksama, karena tujuan dari kegiatan ini begitu mulia, yaitu meningkatkan kualitas umat Katolik sehingga menjadi insan yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, berkepribadian mulia, profesional, serta sehat jasmani dan rohani.

Sementara itu, Pembimbing Masyarakat Katolik Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu B Rianto sebagai motor penggerak kegiatan ini mengungkapkan, bahwa tugas pokok Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik adalah melaksanakan sebagian tugas pokok Kementerian Agama di Bidang Bimbingan Masyarakat Katolik sesuai dengan kebijaksanaan yang ditetapkan Menteri Agama. 

Di antaranya pengurus Dewan Pastoral Paroki memiliki tenaga berkemampuan dan berketerampilan dalam memberikan pelayanan kepada umat Katolik, mengokohkan umat untuk ikut berperan dalam dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara sesuai cita-cita nasional bangsa Indonesia. 

Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 29-31 Oktober 2019 ini diikuti oleh 40 orang pengurus Dewan Pastoral Paroki utusan dari kabupaten kota se-Provinsi Bengkulu. (bisri)

Sumber : Kanwil Kemenag Bengkulu