MAN 1 Kepahiang Siapkan HAB Kemenag

MAN 1 Kepahiang Siapkan HAB Kemenag

Bengkulutoday.com - MAN Sayang masih dalam suasana Penilaian Akhir Semester di  pekan terakhir. Di sela-sela pelaksanaan ujian, para guru melakukan penilaian untuk mata pelajaran yang telah diujiankan dan mempersiapkan diri untuk mengikuti perlombaan dalam mensukseskan Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke 74 tahun 2020, Rabu (11/12/2019).

Afrizal sebagai guru PJOK didaulat menjadi koordinator persiapan perlombaan. Waktu istirahat dan pulang sekolah dimanfaatkan untuk latihan. Di sudut kelas bergantian bermain catur, sementara di lapangan voli para ibu guru MAN Sayang berlatih mengahdapi siswa MAN. Selain itu, di sudut samping kiri ruang UKS sudah dimanfaatkan untuk latihan tenis meja para bapak guru MAN Sayang.

Afrizal menyampaikan bahwa amat penting bagi para guru untuk mempersiapkan diri terutama dalam perlombaan voli. Bola voli merupakan permainan yang sangat popular namun sayangnya tidak diminati para ibu guru sehingga perlu belajar dari dasar. Sementara itu, Rali waka kesiswaan MAN Sayang menyatakan semangat para bapak guru dalam latihan tenis meja sangat positif hingga bola tenis dengan mudah pecah di smash.

sumber: kemenag.go.id