Malam Kedua Pencarian Korban Tenggelam Belum Membuahkan Hasil

Tim gabungan mencari korban tenggelam

Bengkulutoday.com - Pencarian korban tenggelam Arif Mahendra (18) di Pantai Panjang Kota Bengkulu belum membuahkan hasil hingga pukul 23.00 WIB, Jumat (3/1/2020). Tim gabungan yang sejak Kamis (2/1/2020) mencari korban belum berhasil menemukannya.

Dalam melakukan tugasnya, tim sempat menemui berbagai kendala, diantaranya perahu sempati terbalik dan juga gelombang tinggi yang mencapai 2 meter. 

"Kendala kita adalah cuaca laut, di laut lepas gelombang mencapai 2 meter lebih. Pencarian kita sudah sampai ke daerah selatan arah Pulau Baai dan ke utara arah Pantai Zakat," terang Julhendra, Kasi Ops Basarnas Provinsi Bengkulu kepada wartawan.

Sementara itu, dari pihak keluarga sebelumnya juga melakukan salat berharap korban dapat ditemukan. Keluarga korban masih setia menunggu kabar keberadaan Arif Mahendra. Bahkan, ibu kandung Arif mengaku sudah ikhlas seandainya anaknya meninggal dunia. Namun dia berharap petugas dapat menemukannya.

"Saya ikhlas apabila anak saya ditemukan tak bernyawa, saya berharap petugas tidak menghentikan pencarian ini, saya berharap petugas terus mencari anak saya,” harap Holtarina, ibu korban saat berada di Pos Pengamanan Pantai Panjang.

Diberitakan sebelumnya, Arif Maihendra (18) yang merupakan tuna karya warga Sungai Lilin Jaya RT 04 RW 04 Kelurahan Lilin Jaya, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyu Asin, Provinsi Sumatera Selatan dilaporkan tenggelam di kawasan Pantai Panjang pada Kamis (2/1/2020). (Js)