Lounching PTSP Oleh Menteri Agama RI

Menteri Agama Lounching Pelayanan Terpadu Satu Pintu
Menteri Agama Lounching Pelayanan Terpadu Satu Pintu

Bengkulutoday.com - Kegiatan Lounching Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin. Lounching ini dilaksanakan di halaman Kanwil Kemenag Bengkulu, Jum’at(28/9/18).

Dengan dilounching PTSP memudahkan masyarakat dalam pengurusan administrasi serta transparansi kepada masyarakat dalam pelayanan perizinan dan lainnya. Selain itu Kantor PTSP Kemenag Bengkulu merupakan kantor ke 11 yang dibuka se Indonesia.

“PTSP Kemenag Bengkulu memiliki 28 pelayanan yang akan melayani masyarakat Bengkulu. Menteri berharap untuk terus menjaga dan berikanlah pelayanan terbaik kepada masyarakat”, jelas Menteri Agama RI saat menyampaikan sambutannya pada acara tersebut.

Diharapkan dengan dilounchingnya PTSP ini dapat memudahkan masyarakat dalam menerima informasi dan pengurusan perizinan di Kanwil Kemenag Bengkulu dapat berjalan baik dan juga lancar. 

Selanjutnya, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) memang merupakan salah satu adalam Kementerian Agama karna  kita ketahui betul ini adalah era yang kita mesti mengisinya dan memanfaatkan nya se-optimal mungkin.

Tidak hanya itu Menteri Agama RI juga memberikan tiga pesan kepada Kemenag Provinsi Bengkulu, yaitu:
1. Untuk menjaga betul keberadaan PTSP ini dengan adanya 28 pelayanan pada tahap awal. Agar kedepannya tidak ada lagi perizinan secara manual.
2. Khususnya bagi operator dan semuanya kita keluarga kementerian agama untuk senangtiasa menggunakan hati dalam memberikan pelayanan. Karena secanggih apapun tetaplah dikendalikan oleh manusia. Dan manusia itu kekuatannya ada pada hati. Gunakan hati dalam melayani masyarakat untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat.
3. Bagaimanapun juga operator dan semuanya harus berkembang dan menambah wawasannya, karena dari kitalah awalnya mengembangkan keberadaan PTSP ini. [Adv]

NID Old
6084