Kapolres Resmikan 3 Kampung Tangguh di Kepahiang

Kapolres Kepahiang Resmikan Kampung Tangguh

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, Kamis (6/8/2020) melaunching kampung bersih di Desa Bogor Baru, Desa Permu Bawah dan Desa Meranti Jaya. Terbentuknya kampung tangguh dan kampung berseri. Kampung tangguh dibentuk guna meningkatkan ketahanan pangan di kalangan masyarakat saat menghadapi pandemi Covid-19.

Adapun sejumlah bantuan yang diberikan seperti 2 ekor kambing, 1.000 ekor bibit ikan lele, 10 Kg pakan, 5 batang bibit jambu, 5 batang bibir mateo, dan 5 batang bibit jeruk. Kampung tangguh dan kampung berseri merupakan penanggulangan covid di lingkungan masyarakat, meliputi cara warga menjaga kesehatan dan penguatan sektor ekonomi.

"Kedepan kampung tangguh ini diharapkan dapat meningkatkan kebersihan dan keasrian desa dalam menjaga kesehatan serta penguatan ekonomi," sampai Kapolres AKBP Suparman S.Ik M.A.P.

Terbentuknya kampung tangguh dijelaskan Kapolres diharapkan dapat dilakukan oleh semua desa dan kelurahan, sehingga dapat bermanfaat bagi lingkungan dan masyarakat.

"Jangan lupa pula untuk mengedukasikan kepada masyarakat untuk menjalankan protokol kesehatan, dengan mewajibkan masyarakat mengenakan masker dan menyediakan fasilitas cuci tangan," sampai Kapolres.

 

Pewarta : Mulyan