Kabar Duka: Nuraini, Ibundanya Agusrin M Najamudin Tutup Usia

Almarhumah Nuraini meninggal dunia di RSCMK Jakarta

Bengkulutoday.com - Kabar duka bagi masyarakat Bengkulu, Jumat (7/6/2019), Nuraini Binti Sutan Yakub Baktiar telah tutup usia. Nuraini adalah ibunda dari Agusrin M Najamudin, mantan Gubernur Bengkulu, juga ibunda dari Sultan Baktiar, mantan Anggota DPD RI, dan juga mantan Wakil Gubernur Bengkulu.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, telah meninggalnya ibunda tercinta kami NURAINI binti SUTAN YAKUB BAKTIAR.
Kepada saudaraku yang mengenal beliau ataupun tidak, sudi kiranya untuk dapat memaafkan segala kesalahan almarhumah, serta sudi dan ikhlas mendoakan almarhumah. Saya mewakili keluarga besar Najamudin, mengucapkan terimakasih," tulis Sultan.

Almarhumah tutup usia pada usianya yang ke 75 tahun di Rumah Sakit Cipto Mangun Kusumo (RSCM), Jakarta Pusat, sekitar pukul 02.03 WIB dini hari.

Dari informasi keluarganya, almarhumah akan dibawa ke Bengkulu hari ini, Jumat 7 Juni 2019 sekitar pukul 11.00 WIB dengan menggunakan jet pribadi.

Almarhumah Nuraini lahir di Desa Anggut Bengkulu Selatan pada 5 Juni Tahun 1944 dan wafat di bulan yang sama, yakni Juni 2019. Dua putranya yakni Agusrin M Najamudin dan Sultan Baktiar telah menjadi bagian penting dari Provinsi Bengkulu, sebab keduanya pernah memimpin di Provinsi Bengkulu. Agusrin seperti diketahui menjadi Gubernur Bengkulu hasil pilkada langsung, kemudian Sultan pernah menjadi Anggota DPD RI dari Bengkulu dan juga Wakil Gubernur Bengkulu. Pada pemilu 2019 lalu, Sultan juga terpilih sebagai Anggota DPD RI dapil Bengkulu untuk periode 2019-2024.

(Brm)