Jumlah DPS Bengkulu 1.386.935

Pemuktahiran data pemilih
Pemuktahiran data pemilih

Bengkulutoday.com - KPU kabupaten dan kota se Provinsi Bengkulu telah menggelar pleno Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk pemilu 2019. Dari hasil pleno, jumlah DPS se Provinsi Bengkulu yakni 1.386.935. 

Dikatakan komisioner KPU Provinsi Emex Veroni, pihaknya mengimbau masyarakat untuk memastikan terdaftar sebagai pemilih dalam pemilu 2019 nanti.

"Mulai tanggal 18 Juni - 1 Juli 2018 Pengumuman DPS (Daftar Pemilih Sementara) di kantor Balai Desa/Kelurahan. Dimohon kepada masyarakat Bengkulu, untuk melihat, mengecek dan memberikan tanggapan dan masukan terhadap DPS di tempat PPS (Panitia Pemungutan Suara) dimana anda berdomisili. Partisipasi anda dan semua pihak menentukan kualitas DPT (Daftar Pemilih Tetap) di Provinsi Bengkulu," kata Emex Verzoni, Senin (18/6/2018).

Berikut daftar jumlah DPS se Provinsi Bengkulu :

  1. Bengkulu Selatan 116.008
  2. Bengkulu Tengah 83.612
  3. Bengkulu Utara 204.114
  4. Kaur 92.231
  5. Kepahiang 111.287
  6. Kota Bengkulu 235.056
  7. Lebong 78.226
  8. Mukomuko 125.277
  9. Rejang Lebong 205.359
  10. Seluma 135.725

Jumlah : 1.386.935

[AJ]

NID Old
4907