Jokowi Diprediksi Menang Tipis di Bengkulu

Paslon capres dan cawapres
Paslon capres dan cawapres

Bengkulutoday.com - Paslon capres dan cawapres nomor 1 Jokowi-Ma'ruf Amin diprediksi akan menang tipis di Provinsi Bengkulu. Prediksi itu disampaikan oleh Riki, Direktur Lembaga Studi Peradaban Bengkulu (LSPB) di Bengkulu, Rabu (17/4/2019).

Menurut Riki, kekuatan partai pengusung dan partai pendukung tidak signifikan mendongkrak suara Jokowi-Ma'ruf Amin. Pemilihan presiden dan wakil berbeda dengan pemilihan caleg. Oleh sebab itu, suara partai tidak otomatis menjadi suara capres cawapres.

Padahal, kata Riki, jika melihat kekuatan partai seharusnya mampu mendulang kemenangan gemilang bagi Jokowi-Ma'ruf Amin di Bengkulu.

"Pendukung partai politik belum tentu pendukung capres, berbeda sekali tingkat elektibiltasnya, pemilih partai diikat oleh emosiaonal caleg, sedang pemilih presiden bisa jadi dipengaruhi oleh berbagai isu politik, artinya sangat mungkin pemilih caleg atau pertai pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin akan mendukung capres Prabowo-Sandi. Begitu juga sebaliknya, bisa jadi pendukung partai Prabowo-Sandi dia akan memilih capres dan cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin," papa Riki.

[brm]

NID Old
9639