Jalin Keakraban, Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung Gotong-royong Bersihkan Lingkungan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung Gotong-royong Bersihkan Lingkungan

Bengkulu Tengah, Bengkulutoday.com - Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung Aipda Ardi Winata kompak bersama bhabinsa serta warga desa Rindu Hati gotong royong membersihkan lingkungan, Jum’at (23/12/2022). Kegiatan yang memupuk rasa persaudaraan ini rutin digelar baik di tempat ibadah , Siring dan jalan desa.

Aipda Ardi mengatakan desa Rindu Hati merupakan salah satu destinasi wisata favorit masyarakat Bengkulu. Untuk itu perlu menjaga keindahan serta kebersihan baik di lokasi wisata maupun sepanjang akses menuju lokasi.

“Hari ini kita gotong-roying membersihkan lingkungan. Harapannya selain menjalin silaturahmi antar warga juga upaya mempercantik desa Rindu Hati sehingga lebih meningkatkan lagi wisatawan yang berkunjung,” terangnya.

Sembari membersihkan semak belukar disepanjang jalan tepatnya di desa Taba Teret menuju desa Rindu Hati, Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung juga memanfaatkan momen tersebut untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat sekitar. Ia mengajak masyarakat untuk tidak segera melapor apabila ada kejadian yang berpotensi menganggu Kamtibmas.