Ismail Hakim, Mengundurkan Diri dari Kadis PU Kepahiang, Kini Ikut Lelang Jabatan Kadis PUPR Provinsi

Ismail Hakim
Ismail Hakim

Bengkulutoday.com - Ketua Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Pemprov Bengkulu Ridwan Nurazi merilis 3 besar nama calon kepala OPD Dinas PUPR Provinsi Bengkulu di Media Center Pemprov Bengkulu, Senin (1/4/2019). Dari tiga nama itu, salah satunya adalah Ismail Hakim, mantan Kadis PU Kepahiang.

Selain Ismail Hakim, dua nama lainnya yakni Mulyani dan Sepragusri.

Nama Ismail Hakim sudah tidak asing lagi bagi sebagian birokrat di Bengkulu. Sebab sebelumnya dia pernah menjabat sebagai Kadis PU Kepahiang. Namun kabar terakhir dia mengundurkan diri dari jabatan itu. 

Ismail mengundurkan diri dari jabatannya Kadis PU Kepahiang pada 6 Maret 2019 lalu, kemudian pada mutasi yang digelar Bupati Kepahiang, Ismail Hakim ditempatkan di fungsional Setda Kepahiang. 

Berdasarkan rekam jejak, Ismail Hakim juga pernah menjabat sebagai Kadis PU Kabupaten Muratara dan beberapa kabupaten lainnya di Provinsi Bengkulu.

Pengumuman hasil seleksi terbuka itu telah di tetapkan sejak tanggal 31 Maret 2019 lalu.

“Test ini mulai dari proses administrasi, manajerial, psikologi serta wawancara sudah berhasil kami rekab dan Alhamdulilah sudah kami laksanakan dengan azaz objektifitas dan itu kita lakukan dengan teliti dan sangat hati-hati,” jelas Ridwan Nurazi yang juga Rektor UNIB.

Daftar nama itui, menurut Ridwan Nurazi merupakan yang terbaik dari terbaik yang didapat dari proses seleksi terbuka. Selanjutnya akan diserahkan kepada Gubernur Bengkulu sebagai pengguna.

“Nanti pak Gubernur sebelum melakukan pelantikan akan disampaikan ke (Komisi Aparatur Sipil Negara) KASN sebagai rekomendasi, jadi kalau tidak ada masalah akan segera dilantik oleh Gubernur,” ungkap Ridwan.

Ridwan juga menambahkan, urutan nama 3 besar ini bukan sesuai urutan rangking namun sesuai dengan abjad, tugas Pansel sendiri hanya untuk memperoleh 3 besar. [Brm/Rls]

NID Old
9327