Ini Imbauan Bupati Bengkulu Selatan Terkait Narkoba

Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi

Bengkulutoday.com - Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi meminta seluruh elemen masyarakat baik itu kelompok atau komunitas serta OPD dan instansi vertikal di Bengkulu Selatan untuk mendeklarasikan diri bebas dari penyalahgunaan narkoba.

Menurutnya, pernyataan bebas narkoba tersebut diperlukan agar terlihat upaya dan komitmen daerah bebas dari barang haram itu.

“Tidak ada salahnya disetiap kegiatan itu dalam kata sambutan ajakan atau imbauan untuk menjauhi narkoba. Hal ini pun terus saya dilakukan disetiap kegiatan yang saya hadiri,” ungkap Gusnan Mulyadi.

Ia mengatakan dengan adanya deklarasi bebas narkoba lalu dilanjutkan terus sampai ke unsur terkecil pemerintahan serta diiringi kelompok masyarakat maka secara bertahap Bengkulu Selatan akan bebas dari pengaruh narkoba.

“Pada akhirnya harapan kami Bengkulu Selatan bebas dari narkoba,” ujarnya.

Dia mengaku mendukung penuh setiap program yang dilaksanakan pihak Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bengkulu Selatan dalam menekan hingga membebaskan Bumi Sekundang dari narkoba.

Namun, dalam mewujudkan upaya tersebut diperlukan perhatian dan upaya dari semua lapisan masyarakat.

“Hal itu diperlukan karena dalam mewujudkan daerah bebas dari narkoba harus ada dukungan dari semua pihak,” kata Gusnan.

Ia meminta semua lapisan masyarakat menyampaikan tentang bahaya narkoba dalam semua kesempatan kepada warga agar tidak ada lagi peredaran narkoba di Bengkulu Selatan.

“Khususnya kaum milenial saat ini saya harap jauhi narkoba. Lebih baik kecanduan internet atau game online namun berprestasi dari pada kecanduan narkoba yang bisa merusak diri. Tapi ingat internet dan game ada batasnya. Jangan sampai lupa waku,” pesan Gusnan. [Fong]