Polda: Waspada, Pohon Tumbang dan Banjir!

Pohon tumbang di Kota Bengkulu menimpa mobil

Bengkulutoday.com - Kapolda Bengkulu Irjen Pol Teguh Sarwono melalui Kabid Humas Kombes Pol Sudarno mengimbau masyarakat agar waspada terhadap bencana banjir dan pohon tumbang sebagaimana terjadi hari ini, Sabtu (28/11/2020). Sejumlah lokasi di Kota Bengkulu dilanda banjir dan angin kencang menyebabkan pohon tumbang. 

"Dari laporan yang kita terima, bencana alam terbanyak yang dilaporkan terjadi adalah pohon tumbang dan banjir, untuk meningkatkan keamanan dan rasa nyaman ditengah masyarakat, Polda Bengkulu dan Polres Jajaran saat ini semakin meningkatkan pelaksanaan patroli dialogis yang alhamdulilah mendapatkan tanggapan positif," kata Sudarno.

"Untuk percepatan penanganan terhadap berbagai bencana alam yang ditemui, kita melalui sinergi antar instansi bersama polri juga menjalin komunikasi dengan dinas terkait secara intensif," jelasnya.

Untuk diketahui, tim URC Dinas PUPR Kota Bengkulu, Damkar Kota Bengkulu, dan BPBD merespon cepat laporan warga yang terdampak angin puting beliung diantaranya di Kelurahan Cempaka Permai, Kecamatan Gading Cempaka yang terjadi pada Sabtu (28/11/2020) siang. Dalam bencana alam tersebut, beberapa atap atap rumah warga beterbangan, sehingga membahayakan bagi keselamatan jiwa.

Laporan warga juga menyebutkan terjadi pohon tumbang di Rawa Makmur. Namun dalam bencana alam kali ini, belum ada laporan korban jiwa.