Operasi Pekat Nala 2018, Petugas Parkir Liar Hingga Penjual DVD Porno Diamankan Aparat

Aparat Kepolisian Polres Kepahiang Mengamankan oknum parkir liar dan pedagang saat Operasi Pekat Nala 2018 Senin (10/12/18).
Aparat Kepolisian Polres Kepahiang Mengamankan oknum parkir liar dan pedagang saat Operasi Pekat Nala 2018 Senin (10/12/18).

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Dalam rangka Operasi Pekat Nala 2018 Polres Kepahiang terus bergerak untuk membasmi penyakit masyarakat, di pimpin langsung Kasat Reskrim Polres Kepahiang AKP Yusiady,S.IK aparat kepolisian mengamankan 3 (tiga) oknum petugas parkir liar. Mereka sering kali beroperasi disekitaran Puncak Mall Keahiang, ketiga oknum tersebut ialah AR (24), SY (34) dan Dika (18).

 Selain mengamankan petugas parkir liar yang diduga tanpa izin dan setoran PAD pada daerah, petugas juga berhasil menyita 75 keping DVD Porno yang di jual oleh pedagang di Pasar Kepahiang.

"Ketiga oknum parkir liar dan pedagang kita bawa ke Sat Reskrim Polres Kepahiang untuk di mintai keterangan dan diberikan pembinaan. Mereka membuat pernyataan secara tertulis untuk tidak mengulangi perbuatannya, " jelas Kapolres Kepahiang AKBP Pahala Simanjuntak, S.Ik.


Terkait dengan pelaksanaan Operasi Pekat Nala -2018 di wilayahnya, Kapolres Kepahiang AKBP Pahala Simanjuntak, S.IK menghimbau kepada masyarakat untuk bekerjasama dalam menjaga situasi Kamtibmas. Kemudian,memasuki akhir tahun 2018 ini, untuk mencegah terjadinya peristiwa pecah kaca dan perampokan. Polres Kepahiang memberikan pelayanan berupa pengamanan dan pengawalan gratis tanpa dipungut biaya.

"Melalui peran Bhabinkamtibmas, kita upayakan agar masyarakat dapat mengaktifkan kembali Poskamling di lingkungannya. Bila menjumpai adanya peristiwa gangguan Kamtibmas dan tindak kriminal agar masyarakat untuk segera melaporkannya ke Bhabinkamtibmas, kemudian kita bersedia melakukan pengawalan bagi siapa saja yang ingin dikawal saat melakukan pencairan atau menyetor uang ke Bank," tegas Kapolres. [MY]

 

NID Old
7522