Mulai Hari ini, Karaoke Master Piece Buka!

Logo Master Piece

Bengkulutoday.com - Tempat hiburan keluarga "Family Karaoke" Master Piece yang berlokasi di Jalan Fatmawati no 13 Kelurahan Penurunan Kota Bengkulu sudah mulai  buka mulai hari ini, Jumat (12/6/2020). Namun, meski sudah buka, tempat karaoke ini menerapkan protokol kesehatan yang ketat  ditengah penerapan 'new normal'. Master Piece juga membatasi waktu buka mulai pukul 13.00-22.00 WIB.

Diantara protokol kesehatan yang diterapkan yakni:

1. Wajib menggunakan masker
2. Mencuci tangan/menggunakan hand sanitizer
3. Wajin cek suhu tubuh
4. Wajib physical distancing/menjaga jarak dengan yang lainnya

Untuk pengaturan kapasitas room, Master Piece juga menerapkan jaga jarak dengan melakukan pembatasan jumlah pengunjung untuk setiap room.

Roo bronze yang biasa 4 orang menjadi hanya untuk 2 orang, room silver yang biasa untuk 6 orang hanya untuk 3 orang, room gold yang biasa 8 orang hanya untuk 5 orang, room deluxe yang biasa 10 orang hanya untuk 7 orang, room VIP yang biasa 15 orang hanya untuk 10 orang, room VVIP yang biasa untuk 20 orang hanya untuk 10 orang dan room Solitaire yang biasa untuk 25 orang hanya untuk 10 orang.

"Pengecualian pembatasan apabila pelanggan dalam room yang sama dapat menunjukkan dengan KTP/SIM tinggal dialamat yang sama," demikian tulis Master Piece dalam info di akun Facebooknya.