Menteri PPPA Beri Penghargaan KLA Pada Bupati Kepahiang

Menteri PPPA Berikan Penghargaan KLA Pada Bupati Kepahiang

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan (KPPA) menyelenggarakan malam penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anaak 2019 di hotel Four Points, Makassar Senin (23/7/2019). Salah satu daerah yang mendapatkan penghargaan adalah Kabupaten Kepahiang, Bupati Dr. Ir. Hidayattulah Sjahid, MM IPU menerima langsung penghargaan yang diberikan Menteri PPPA Yohana Susana Yembise tersebut.

 

Malam penghargaan tersebut diberikan guna mendorong pemerintah daerah untuk memenuhi kebutuhan anak, target Kementerian PPPA adalah Indonesia idola anak 2030. Sebelumnya Bupati Kepahiang mengatakan Pemerintah Daerah memiliki komitmen yang tinggi untuk menjadikan daerahnya sebagai kabupaten layak anak.

Diantara langkah yang dilakukan adalah menjadikan sejumlah tempat pelayanan umum yang ramah terhadap anak, termasuk lembaga pendidikan, pusat layanan kesehatan hingga tempat layanan umum masyarakat.

"Sekolah sudah melengkapi sarana pendidikan yang nyaman bagi tumbuh kembang anak, kemudian pusat layanan kesehatan dan tempat pelayanan masyarakat disediakan pojok bermain anak. Ini untuk melengkapi hak-hak anak," ujar Bupati.

(my)