Menang Lomba Nasional, Bupati Hidayatullah Turut Apresiasi Siswa Sekolah Paket

Bupati serahkan penghargaan

Bengkulutoday.com - Hari ini, Kamis (30 Juli 2020), Empat orang siswa paket ABC yang menang lomba dalam rangka Hari Lahir Pancasila tingkat nasional diundang Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayatullah Syahid, M.M.IPU. untuk hadir dan menemui beliau dikantornya. Mereka adalah Wahyudi, Junita Wati, Rio Aroba dan Fitri Jaya Malinda. 

Dalam laporannya, Umi Yesi, Ketua PKBM Az Zahra Kepahiang menyampaikan kepada Bupati bahwa ada 5 kategori lomba dalam rangka Hari Lahir Pancasila yang dilaksanakan pada tanggal 1-21 Juni 2020 yaitu Komik bergambar, Baca Puisi, Menulis Puisi, Membuat Video Tiktok Pancasila dan Poster Pancasila. 

“Ada Sembilan siswa program kesetaraan paket abc yang diikutsertakan dalam lomba tersebut, dan Alhamdulillah empat orang ini berhasil menjadi pemenang dengan kategori Lomba Baca Puisi, Menulis Puisi dan Cipta Video Tiktok Pancasila. 
Bupati Kepahiang yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepahiang beserta Kepala BKD Kepahiang menyambut kedatangan keempat siswa berprestasi tersebut. Mereka datang bersama orangtuanya," sampai Yesi, tutor siswa berprestasi tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan rasa bangga dan terimakasih kepada empat siswa berprestasi tingkat nasional yang telah mengharumkan nama daerah Kabupaten Kepahiang di kanca nasional.

“Praktik baik seperti ini patut kita apresiasi, atas nama Kepala Daerah saya ucapkan terimakasih. Saya bangga ada anak yang sekolah di PKBM dan berprestasi. Kalian sama dan setara. Jangan minder sekolah di paket. Asah terus keterampilan dan vokasi yang kalian miliki. Ikuti perlombaan yang ada dan jangan menyerah. Belajar dengan semangat. Nanti kalian bisa sukses “ pesan Bupati Kepahiang.

Beliau juga mengapresiasi kinerja Umi Yesi dan para tutor yang telah membimbing anak-anak putus sekolah ini agar kembali bersekolah.

"Sebagai bentuk penghargaan dari Pemerintah Daerah Kepahiang siswa berprestasi mendapat plakat ucapan dan uang tunai sebesar 3 juta rupiah yang diberikan langsung oleh Pak Bupati kepada siswa dan orangtuanya" pungkasnya.

Sebelumnya mereka juga telah mendapat reward uang sebesar 2 juta rupiah dari Dr Hartono, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepahiang.

Pewarta : Bisri Mustofa