Limbah Medis Berbahaya Rumah Sakit HD Dibiarkan Berserakan

Limbah medis berserakan

Bengkulu Selatan,bengkulutoday.com - Limbah medis Rumah Sakit Umum Hasanuddin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan nampak dibiarkan menumpuk dan berserakan diluar gedung penampungan limbah sementara. Pemandangan itu nampak saat awak media mendatangi lokasi, Selasa (23/2/2021) siang.

Terlihat limbah medis seperti bekas jarum suntik, botol infus dan limbah lainnya berserakan. Limbah tersebut sebagian terbungkus kardus dan plastik.

Pihak rumah sakit sendiri membantah terkait keberadaan limbah yang berserakan diluar gedung. "Tidak ada limbah medis yang berbahaya dibiarkan di luar gudang penampungan karena kami lebih paham tingkat berbahayanya limbah tersebut jika di biarkan di luar," kata Kabid Sarpras Rumah Sakit Umum Hasanuddin Damrah, Robert Ginting saat dikonfirmasi. 

Namun faktanya, limbah medis berbahaya tersebut berserakan diluar gedung. Selain berada diluar gedung, limbah juga berada diluar pagar rumah sakit.