Lebih Cepat Dari Target, KUA Pino Raya Siap Diresmikan

Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Bengkulu Selatan Arsan S Ibrahim meninjau secara langsung ke lapangan bersama tim

Bengkulutoday.com - KUA Pino Raya yang sekarang telah meningkat fungsinya menjadi Balai Nikah dan Manasik Haji telah selesai pengerjaannya lebih cepat dari waktu kontrak yang telah ditentukan. Berkaitan dengan hal tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Bengkulu Selatan Arsan S Ibrahim meninjau secara langsung ke lapangan bersama tim, yang diantaranya terdiri dari Tim pengerjaan Proyek (Kontraktor) , pengawas, PPK dan PHO. 

Disampaikan Arsan bahwa penyelesaian gedung yang dibangun dengan dana SBSN (Surat Berharga Syariah Negara) ini lebih cepat 1 minggu penyelesaiannya dari target waktu yang telah diberikan. Dari hasil peninjauan Arsan menyatakan rasa suka citanya karena penyelesaian gedung ini dapat tepat waktu dan hasilnyapun tidak mengecewakan. " Alhamdulillah gedung kita sudah selesai pengerjaannya, bahkan lebih cepat dari limit waktu yang ditentukan, gedungnya gagah dan megah, mudah-mudahan kedepan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih maksimal lagi" ungkap Arsan.

Untuk peresmian gedung sendiri di ungkapkan Arsan bahwa masih menunggu informasi kedatangan Menteri Agama ke Provinsi Bengkulu, karena direncanakan gedung ini akan diresmikan langsung oleh Mentri Agama. 

"Untuk peresmian kita masih menunggu informasi dari Kementerian pusat, karena direncanakan peresmian nanti langsung oleh meteri Agama," ungkap Arsan.

sumber: kemenag.go.id