Bengkulu – Setiap sore hari, warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkulu menjalankan kegiatan rutin penurunan Bendera Merah Putih di halaman lapangan tenis Lapas.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan penuh khidmat dan semangat nasionalisme. Senin (13/01/2025)
Pengibaran bendera dilakukan oleh perwakilan warga binaan yang telah dilatih khusus oleh petugas Lapas. Prosesi diawali dengan persiapan barisan, kemudian dilanjutkan dengan penurunan bendera diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi simbol penghormatan terhadap negara, tetapi juga diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, kebersamaan, nasionalisme dan tanggung jawab di kalangan warga binaan. Lapas Bengkulu berharap program ini terus berjalan dan memberikan dampak positif bagi semua pihak.