MANNA - Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Manna, Muhamad Nur didampingi pejabat struktural melakukan peninjauan Area Taman Luar Rutan, Kamis(19/09/2024).
Kegiatan ini di gelar setelah melaksanakan apel pagi, kegiatan dimulai dari pengecekan area parkir, area pendaftaran pelayanan kunjungan, dilanjutkan ke area pos wasrik.
Peninjauan tersebut bertujuan untuk memastikan lingkungan Rutan dalam keadaan aman dan nyaman. Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Manna, Muhamad Nur ingin memastikan bahwa seluruh fasilitas di Rutan Kelas IIB Manna berjalan dengan baik, serta memantau lingkungan agar terlihat bersih dan rapi kemudian kegiatan ini bertujuan untuk memantau fasilitas mana yang harus dilakukan perbaikan.
"Peninjauan ini penting untuk memastikan bahwa Rutan Manna tetap aman dan nyaman baik bagi pengunjung maupun warga binaan serta kegitan ini juga bertujuan untuk memantau fasilitas mana yang harus dilakukan perbaikan," ujar Karutan.
Melalui langkah-langkah strategis ini, diharapkan Rutan Kelas IIB Manna dapat memberikan pelayanan yang optimal bagi warga binaan dan masyarakat pada umumnya.