Helmi-Herliardo Berpotensi Pasangan di Pilkada Bengkulu

Helmi Hasan dan Herliardo

Bengkulutoday.com - Wali Kota Bengkulu yang juga Ketua DPW PAN, Helmi Hasan, berpotensi berpasangan dengan Ketua DPW PKB Bengkulu, Herliardo dalam pilkada gubernur dan wakil gubernur di Bengkulu. Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua DPW PKB yang juga Anggota DPRD Provinsi Bengkulu Suimi Fales di Bengkulu, Jumat (10/7/2020).

Suimi mengatakan, sudah ada pembicaraan khusus terkait rencana pasangan Helmi Hasan-Herliardo, Helmi untuk calon gubernur dan Herliardo untuk calon wakil gubernur.

"Sudah ada pembicaraan soal rencana pasangan, namun ini penjajakan ya, biasa dilakukan semua bakal calon. Mudah-mudahan rencana ini berlanjut," kata Suimi Fales.

Dijelaskan Suimi, peta politik saat ini untuk Helmi Hasan adalah 2 kursi PAN dan 3 kursi Hanura. Jika ditambah dengan 4 kursi PKB, maka sudah cukup untuk mengusung satu pasangan calon. Untuk diketahui, pasangan calon dalam pilkada gubernur dan wakil gubernur di Bengkulu, harus diusung oleh 9 kursi partai di DPRD Provinsi Bengkulu. Jika koalisi 3 partai tersebut, yakni PAN, Hanura dan PKB, maka sudah cukup untuk mengusung pasangan calon.