DPMPTSP BS: Setiap Apotek Wajib Miliki Izin Dan Apoteker Harus Kantongi NIB

DPMPTSP Kabupaten Bengkulu Selatan menghadiri acara IAI (Ikatan Apoteker Indonesia) PC Bengkulu Selatan dalam Seminar dan Rakercab

Bengkulu Selatan, Bengkulutoday.com - DPMPTSP Kabupaten Bengkulu Selatan menghadiri acara IAI (Ikatan Apoteker Indonesia) PC Bengkulu Selatan dalam Seminar dan Rakercab di Aula Kemenag Bengkulu Selatan, Sabtu (10/6/2023).

DPMPTSP BS

Kegiatan seminar IAI tersebut bertema optimalisasi peran apoteker dalam sistem perizinan, pengawasan dan pelaporan di tempat pelayanan kefarmasian.

Dr. Edwin Permana ST MT MM Kepala DPMPTSP Kabupaten Bengkulu Selatan melalui Bhakri Arif Syaputra ST M.Si Kabid  Penyelenggaraan Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan mengatakan, bahwa kegiatan ini selaras dengan PP 5 Tahun 2021 tentang penyelenggaraan perizinan berbasis resiko dan Tusi DPMPTSP, yaitu sosialisasi proses perizinan, salah satunya sektor kesehatan bidang apotek.

"Kami sangat mendukung kegiatan seminar ini, karena semoga kedepannya semua sektor kesehatan bidang apotek di Bengkulu Selatan tidak ada lagi yang tidak memiliki perizinan yang lengkap," ungkap Bhakri Arif Syaputra.

Sambung Arif, bahwasanya setiap apotek wajib memiliki izin dikarenakan resiko tinggi,penanggungjawab apotek adalah apoteker dan harus mengantongi NIB (Nomor Induk Berusaha).

"Untuk proses pembuatan perizinan sesuaikan dengan OSS RBA dan Permenkes No. 14 tahun 2021," tutup Bhakri Arif Syaputra.