Dongkrak Komoditas Kopi, Distan Alokasikan Kopi Sambung

Plt. Kepala Dinas Pertanian, Hernawan, A.Md
Plt. Kepala Dinas Pertanian, Hernawan, A.Md

Kepahiang, Bengkulutoday.com - Dinas Pertanian Kabupaten Kepahiang mengajukan permohonan bantuan Kopi kepada Kementrian Pertanian. Hal ini dilakukan sebagaimana mengingat peremajaan kopi unggul di wilayah Kabupaten Kepahiang sangat di butuhkan.

Plt. Kepala Dinas Pertanian, Hernawan, A.Md mengatakan  permohonan tersebut telah telah diajukan kepada kementrian Pertanian dengan harapan nantinya permohonan bantuan bibit kopi tersebut bisa diakomodri dan bisa di distribusikan kepada para petani di Kabupaten Kepahiang.

"Telah kkta ajukan, tapi kita belum bisa memastikan bisa diakomodir, namun harapan kita bisa diakomodir untuk Kepahiang ini," ujarnya.

Lebih jauh Ia meglngatakan bibit unggul yang di usulkan tersebut sejumlah 4.000.000 bibit kopi unggul. Dan kemungkinan apabila diakomodir bibit tersebut bisa di bagikan kepada masyarakat di tahun 2108 mendatang.

"Untuk tahun ini mungkin belum, karena kita masih mengusulkan, kemungkinan 2018 jika proposal permohonan kita di terima maka  akan di akomodir pada 2018 mendatang," imbuhnya.

Ditambahkan olehnya, jika nanti permohonan tersebut disetujui dan di akomodir oleh pusat pembagian bibit kopi unggul tersebut akan di bagikan ke sejumlah Kecamatan yang ada di Kabupaten Kepahiang.

"Melalui kelompok tani yang legal jika nanti kita dapatkan," pungkasnya. (Mulyan)
 

NID Old
3244