Bunga Mekar di Seluma Jadi Latar Selfie

Kibut atau Bunga Bangkai mekar di Seluma ramai dikunjungi masyarakat
Kibut atau Bunga Bangkai mekar di Seluma ramai dikunjungi masyarakat

Seluma, Bengkulutoday.com - Adanya Kibut atau disebut juga jenis Bunga Bangkai yang mekar di lokasi Air Terjun Curug Tigo, Desa Napal Jungur Kecamatan Lubuk Sandi Kabupaten Seluma menjadi latar selfie dan foto para pengunjung. Bunga tersebut dikatakan warga setempat telah mekar empat hari lalu. 

Sejak didapati adanya bunga yang mekar itu, ramai warga mengunjunginya. Untuk mencapai lokasi, pengunjung harus berjalan sekitar 300 meter. Didekat lokasi tumbuhnya Bunga Bangkai, juga terdapat lokasi wisata Air Terjun Curug Tigo, sehingga membuat warga ramai mengunjungi Bunga Bangkai tersebut.

Bunga Bankai disebut juga Kibut atau suweg raksasa, dalam bahasa latinnya Amorphophallus titanum Becc. Bunga itu merupakan tumbuhan dari suku talas-talasan (Araceae) endemik dari Sumatera, Indonesia, yang dikenal sebagai tumbuhan dengan bunga (majemuk) terbesar di dunia. Kibut disebut juga Bunga Bangkai dikarenakan bunganya yang mengeluarkan bau seperti bangkai yang membusuk, yang dimaksudkan sebenarnya untuk mengundang kumbang dan lalat untuk menyerbuki bunganya.

Kibut sering dipertukarkan dengan Bunga Rafflesia Arnoldi. Mungkin karena kedua jenis tumbuhan ini sama-sama memiliki bunga yang berukuran raksasa, dan keduanya sama-sama mengeluarkan bau yang tak enak. Jenis-jenis Amorphophallus juga dapat dijumpai pada hutan-hujan tropis Kepahiang.

[Ahmad Zaenuri]

NID Old
4403