Bhabinkamtibmas Polsek Lebong Tengah Monitoring Ketahanan Pangan Program 1 Pekarangan Tanaman Bergizi

Bhabinkamtibmas Polsek Lebong Tengah Monitoring Ketahanan Pangan Program 1 Pekarangan Tanaman Bergizi

Lebong - Bhabinkamtibmas Polsek Lebong Tengah Polres Lebong Polda Bengkulu, Aipda Agus Firmansyah, melaksanakan sambang dan monitoring ketahanan pangan program 1 pekarangan tanaman bergizi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di pekarangan rumah warga Desa Karang Anyar Kecamatan Lebong Tengah, Kabupaten Lebong, Kamis (13/2/2025).

Adapun, di pekarangan warga tersebut ditanamai tanaman pangan bergizi jenis tomat, cabai dan bawang daun.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas memotivasi dan memberi semangat kepada warga agar selalu giat dalam pemanfaatan pekarangan rumah / lahan kosong untuk di manfaatkan dengan menanam tanaman pangan baik untuk memenuhi kebutuhan pribadi ataupun dijual.