Bhabinkamtibmas Hadiri Penyaluran BLT DD Tahun 2024 di Desa Kayu Ajaran

Bhabinkamtibmas Hadiri Penyaluran BLT DD Tahun 2024 di Desa Kayu Ajaran

Bengkulu Selatan, Bengkulutoday.com - Polsek Pino Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu, Kapolsek Pino IPTU Andi fiwakili Bhabinkamtibmas Briptu Jiki Putra S.H., menghadiri kegiatan Penyaluran BLT-DD Tahap 1,2 Dan 3 TA. 2024 di Desa Kayu Ajaran kecamatan Pino Kabupaten Bengkulu Selatan, Rabu (13/03/2024) Pagi. 

Selain Kapolsek Pino diwakili Bhabinkamtibmas Polsek Pino, nampak juga hadir Camat Pino, Babinsa dan, perangkat desa, BPD dan pihak terkait lainnya. 

Kegiatan dimulai sejak pukul 08.30 wib hingga selesai ,dan Untuk masing-masing  penerima dengan besaran bantuan Rp. 300.000 perbulannya dan diberikan sekaligus tahap 1, 2 dan 3 yaitu bulan Januari, Februari dan Maret Tahun 2024 dengan jumlah penerima sebanyak 21 orang yang masing masing menerima sejumlah Rp.900.000, kegiatan terlaksana dengan tertib aman dan lancar," pungkas Jiki